Kamis, 03 Mei 2012

Efek Viagra di Segelas Jus Delima


skMzS.jpg


Buah delima dikenal sebagai sumber nutrisi kaya antioksidan pencegah kanker. Selain manfaatnya terhadap kesehatan, jus buah delima bisa menjadi jalan keluar bagi keluhan seksualitas pada pria dan wanita. 

Pria dan wanita yang minum segelas jus buah delima setiap hari selama dua minggu mengalami peningkatan hormon testosteron, yang meningkatkan hasrat seksual pada kedua jenis kelamin. 

Penelitian Universitas Queen Margaret University di Edinburgh menyimpulkan, buah super tersebut merupakan afrodisiak alami.

Studi melibatkan 58 sukarelawan berusia 21-64 tahun yang diuji tingkat hormon testosteronnya, sebelum dan setelah mengonsumsi jus delima. Setelah dua minggu, kedua jenis kelamin mengalami peningkatan signifikan pada hormon testosteron. 

Kadar testosteron meningkat 16-30 persen pada mereka yang minum jus delima. Di saat bersamaan, peserta studi juga mengalami penurunan tekanan darah.
 
Pada pria, hormon ini memengaruhi pertumbuhan rambut wajah, suara dalam dan dorongan seksual yang lebih besar. Testosteron juga diproduksi di kelenjar adrenal dan ovarium pada wanita yang berfungsi meningkatkan gairah seks wanita, serta memperkuat tulang dan otot.

Mengutip Dailymail, khasiat lain konsumsi buah delima adalah meningkatkan suasana hati dan memori, bahkan meredakan stres dan demam panggung dengan adanya penurunan tekanan darah. 

Penelitian sebelumnya juga menemukan delima kaya antioksidan yang membantu menangkal penyakit kronis seperti jantung dan membantu sirkulasi darah. Konsumsi teratur delima juga mencegah dan melawan berbagai macam bentuk kanker, mengurangi gejala osteoarthritis dan menyembuhkan gangguan lambung dan bahkan konjungtivitis. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar