Selasa, 01 Mei 2012

Simpan Krim Kulit di Kulkas, Jadi Tahan Lama?

Agar produk kecantikan seperti serum atau krim malam tahan lama, banyak yang menyarankan untuk menyimpannya di kulkas. Trik ini memang bisa bermanfaat, tapi tidak untuk semua produk.
 
Hal ini tentunya bukan tanpa alasan. Untuk itu, ketahui mengapa beberapa produk bisa tahan lama jika disimpan dalam kulkas. Termasuk, apa dampaknya pada efektivitas produk. 

Temperatur rendah
Suhu rendah memang bisa membuat formula dalam produk jadi lebih tahan lama. Itu karena, reaksi kimia terjadi lebih cepat pada suhu yang lebih tinggi. Beberapa produk riasan dan pelembab tertentu, seperti dilansir dari Self,cenderung rentan terhadap reaksi oksidasi karena mengandung minyak dan dapat berbau tidak enak. Menyimpannya di kulkas berfungsi untuk memperlambat proses tersebut. 

Parfum juga bertahan lebih lama bila disimpan di suhu yang dingin. Wewangian mengandung ratusan formula dan beberapa di antaranya bisa berkurang kualitasnya. Menyimpannya dalam kulkas juga dapat memperlambat reaksi oksidasi dan membuat aroma parfum tetap bertahan.
 
Dampak
Meskipun bisa membuat produk lebih tahan lama, tapi ada beberapa masalah yang muncul saat menyimpan produk kecantikan dalam di lemari es. Sebagai contoh lipstik, mungkin akan muncul seperti bintik air pada ujungnya. Itu merupakan minyak yang keluar dan naik ke permukaan lipstik. 

Jika terlalu banyak bintik minyak, maka lipstik tidak akan menempel dengan baik di kulit bibir. Juga, jangan biarkan produk yang disimpan dalam kulkas menjadi beku. Jika produk beku maka air dan minyaknya akan terpisah dan produk pun hancur. 

Cara terbaik untuk menyimpan produk

Jika ingin menyimpan produk kecantikan dalam kulkas, pastikan untuk menyimpannya dalam wadah tertutup. Dengan begitu, Anda tak mencemari makanan dengan produk, begitu juga sebaliknya. Bila produk tak disimpan di kulkas, pastikan diletakkan di tempat bersuhu kamar, kering dan terhindar dari sinar matahari. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar